Dashboard Kinerja BBRSEKP Tahun 2023

Dalam rangka mendukung pencapaian visi dan misi Badan Riset dan Sumber Daya Manusia Kelautan dan Perikanan (BRSDMKP) sebagaimana tertuang dalam tentang Rencana Strategis BRSDMKP 2020-2024, Balai Besar Riset Sosial Ekonomi Kelautan dan Perikanan (BBRSEKP) berkontribusi terhadap  pengawalan kebijakan pokok ke-1 yaitu merumuskan perencanaan pembangunan KP nasional melalui penyediaan hasil riset inovatif dan SDM kompeten. 

Pada tahun 2023, BBRSEKP memiliki tanggung jawab untuk mewujudkan Sasaran Kegiatan dan Indikator Kinerja Utama. Pengukuran capaian kinerja BBRSEKP tahun 2023 dilakukan dengan cara membandingkan antara target (rencana) dan realisasi indikator kinerja utama (key perfomance indicator, disingkat KPI) pada masing-masing perspektif. Pencatatan dan pengukuran kinerja dilakukan dengan bantuan perangkat lunak berbasis balanced scorecard dari Kementerian Kelautan Perikanan, yaitu pada http://kinerjaku.kkp.go.id.

Link Laporan Kinerja per Triwulan

 

Indeks Profesionalitas ASN

Indeks profesionalitas ASN merupakan pengukuran dalam penentuan kualifikasi, kompetensi, kinerja dan disiplin dari ASN yang berlandaskan pada Landasan Hukum Permen PAN RB Nomor 38 Tahun 2018 tentang Pengukuran Indeks Profesionalitas Aparatur Sipil Negara.

Target Tahunan = 75

Efektifitas Penyebarluasan Informasi Kegiatan Sosial Ekonomi KP

IKU Persentase Efektifitas penyebarluasan infromasi kegiatan Sosial Ekonomi KP (%) merupakan tindakan komunikasi menyebarkan informasi secara luas baik dalam kegiatan/acara membagikan pengetahuan atau wawasan yang menghadirkan pembicara ahli dengan peserta yang membahas topik tertentu (seminar/webinar/FGD) ataupun sosialisasi kegiatan melalui sarana media sosial seperti instagram, facebook, tiktok.

Target Tahunan = 

Nilai IKPA BBRSEKP

IKU Nilai IKPA BBRSEKP (Nilai) merupakan indikator yang ditetapkan oleh Kementerian Keuangan untuk mengukur kualitas kinerja pelaksanaan anggaran belanja Kementerian Negara/Lembaga atas kualitas implementasi perencanaan anggaran, kualitas pelaksanaan anggaran, dan kualitas hasil pelaksanaan anggaran dengan memperhatikan 8 Indikator Kinerja Pelaksanaan Anggaran.

Target Tahunan = 89

Layanan Perkantoran

Layanan perkantoran yang lebih bersifat pada pelayanan internal bagi para pegawai untuk pembayaran gaji dan tunjangan, perawatan BMN, honor pengelolaan keuangan, dan kebutuhan perkantoran sehari-hari.

Target Tahunan = 100%

Rekonsiliasi Kinerja

IKU Nilai Rekonsiliasi Kinerja Balai Besar Riset Sosial Ekonomi KP (Nilai) merupakan Proses evaluasi cepat terhadap pelaksanaan pengelolaan kinerja.

Rekonsiliasi kinerja dilakukan untuk meningkatkan pemahaman para pengelola kinerja di seluruh satuan kerja KKP, Menjadi sarana bersama untuk mengidentifikasi terhadap perubahan dan perkembangan pengelolaan kinerja untuk mengawal SAKIP menjadi lebih baik.

Target Tahunan = 92

Nilai NKA

IKU Nilai Kinerja Anggaran BBRSEKP (Nilai) merupakan: a). Pengukuran dan evaluasi kinerja anggaran yang dilakukan oleh Kementerian Keuangan dan Kementerian Negara/Lembaga atas pelaksanaan RKA-K/L melalui aplikasi SMART DJA. Cakupan evaluasi kinerja melalui Aspek Implementasi, Aspek Manfaat dan Aspek Konteks; b). Aspek Implementasi adalah Evaluasi Kinerja Anggaran yang dilakukan untuk menghasilkan informasi Kinerja mengenai penggunaan anggaran dalam rangka pelaksanaan kegiatan atau program dan pencapaian keluarannya; c). Aspek Manfaat adalah Evaluasi Kinerja Anggaran yang dilakukan untuk menghasilkan informasi Kinerja mengenai perubahan yang terjadi dalam pemangku kepentingan sebagai penerima manfaat atas penggunaan anggaran pada program program Kementerian/ Lembaga; d). Aspek Konteks adalah Evaluasi Kinerja Anggaran yang digunakan untuk menghasilkan informasi Kinerja mengenai kualitas informasi yang tertuang dalam dokumen RKA-K/L termasuk relevansinya perkembangan keadaan kebijakan pemerintah.

Target Tahunan = 82

Nilai Minimal yang Dipersyaratkan untuk Mempertahankan Predikat WBK/WBBM yang Lolos Penilaian Menuju Wilayah Bebas Korupsi

IKU Nilai Minimal yang Dipersyaratkan untuk Mempertahankan Predikat WBK/WBBM yang lolos Penilaian Menuju Wilayah Bebas Korupsi (Nilai) merupakan predikat yang diberikan kepada unit kerja pada instansi pemerintah yang memenuhi indikasi bebas dari korupsi dan melayani publik dengan baik.

Target Tahunan = 1

Kerja Sama yang Ditindaklanjuti

IKU Kerjasama Eselon I yang ditindaklanjuti oleh BBRSEKP (Paket) merupakan kegiatan atau aktivitas yang dilakukan di lingkungan Kementerian Kelautan dan Perikanan dengan satu atau lebih lembaga/badan/organisasi, untuk mendukung kinerja Kementerian Kelautan dan Perikanan.

Jumlah jejaring, kemitraan dan/atau kerja sama kajian, analisis dan perhitungan
di bidang kelautan dan perikanan. Jejaring adalah jalinan asosiasi/forum/
organisasi lainnya yang memiliki kesamaan profesi/kepakaran yang diikuti oleh
Satker/ UPT lingkup BRSDM.

Target Tahunan = 

Nilai Penilaian Mandiri (PM) SAKIP

IKU Nilai PM SAKIP BBRSEKP (Nilai) merupakan Nilai PM SAKIP BBRSEKP dihitung berdasarkan Permen PAN dan RB Nomor 88 Tahun 2021 tentang Pedoman Evaluasi atas Implementasi SAKIP. Terdapat 4 aspek penilaian di dalam evaluasi atas implementasi SAKIP, yakni perencanaan kinerja (30%), pengukuran kinerja (30%), pelaporan kinerja (15%), dan evaluasi kinerja (25%). Nilai PM SAKIP merupakan ukuran perkembangan implementasi SAKIP di BBRSEKP.

Target Tahunan = 80,5

Peningkatan Kapasitas SDM

IKU Persentase Peningkatan Kapasitas SDM BBRSEKP (%) merupakan kegiatan dalam rangka penguatan dan peningkatan keterampilan, pengetahuan, dan jenjang individu atau kelompok baik dalam bentuk pelatihan/training maupun diklat.

Target Tahunan = 1

Dokumen Bahan Pimpinan yang Dimanfaatkan

IKU Persentase Dokumen Bahan Pimpinan yang Dimanfaatkan (%) merupakan kegiatan dalam rangka penyusunan maupun penyiapan dokumen berupa briefing note, lembar sebar, bahan presentasi, policy brief, policy paper, policy note dan bahan hasil kegiatan pada BBRSEKP yang dibuat dan dimanfaatkan oleh pimpinan atau pembuat kebijakan. Breifing note/bahan presentasi/lembar sebar/ policy brief/policy note/ policy paper (dokumen Output) adalah hasil dari tindaklanjut disposisi dari lainnya atau stakeholder yang ditindaklanjuti oleh BBRSEKP.

Target Tahunan = 100%

Rekomendasi Hasil Pengawasan Lingkup BBRSEKP yang Dokumen Tindak Lanjutnya Telah Dilengkapi dan Disampaikan

IKU Persentase Rekomendasi Hasil Pengawasan BBRSEKP yang Dokumen Tindak Lanjutnya Telah Dilengkapi dan Disampaikan (%) merupakan Jumlah rekomendasi hasil pengawasan Itjen (Audit, Reviu, dan Evaluasi) yang terbit pada periode 1 Oktober 2021 s.d 30 September 2022 atau Triwulan IV Tahun.

Target Tahunan = 75%

Unit Kerja yang Menerapkan Sistem Manajemen Pengetahuan yang Terstandar

IKU Persentase Unit Kerja yang Menerapkan Sistem Manajemen Pengetahuan yang Terstandar BBRSEKP (%) merupakan suatu rangkaian yang memanfaatkan teknologi informasi yang digunakan oleh instansi pemerintah ataupun swasta untuk mengidentifikasi, menciptakan, menjelaskan, dan mendistribusikan pengetahuan untuk digunakan kembali, diketahui dan dipelajari.

Target Tahunan = 92%

Batas Tertinggi Nilai Temuan LH BPK atas Laporan Keuangan

IKU Batas Tertinggi Persentase Nilai Temuan LHP BPK atas LK BBRSEKP Dibandingkan Realisasi Anggaran BBRSEKP (%) merupakan Nilai temuan atas laporan keuangan yang ditampilkan dalam Laporan Hasil Pemeriksaan (LHP) BPK Atas LK BRSDM merupakan pernyataan profesional pemeriksa mengenai kewajaran informasi keuangan yang disajikan dalam laporan keuangan yang didasarkan pada empat kriteria yakni kesesuaian dengan standar akuntansi pemerintahan, kecukupan pengungkapan (adequate disclosures), kepatuhan terhadap peraturan perundang-undangan, dan efektivitas sistem pengendalian intern.

Indikator batas tertinggi persentase temuan LHP BPK atas laporan keuangan (LK) BBRSEKP dibandingkan realisasi anggaran sesuai dengan yang ditetapkan biro keuangan KKP.

Target Tahunan = 1

Unit Kerja BBRSEKP yang Menerapkan Inovasi Pelayanan Publik

IKU Inovasi Pelayanan Publik yang diterapkan pada unit kerja BBRSEKP (Proposal) merupakan terobosan jenis pelayanan publik baik yang merupakan gagasan/ide kreatif orisinal dan/atau adaptasi/modifikasi yang memberikan manfaat bagi masyarakat, baik secara langsung maupun tidak langsung.

Dengan kata lain, inovasi pelayanan publik sendiri tidak mengharuskan suatu penemuan baru, melainkan pula mencakup satu pendekatan baru bersifat kontekstual baik berupa inovasi pelayanan publik hasil dari perluasan maupun peningkatan kualitas pada inovasi pelayanan publik yang ada.

Target Tahunan = 1

Jurnal Sosial Ekonomi yang Ter-rerakreditasi

IKU Jurnal Sosial Ekonomi yang Ter-reakreditasi (Indeks Jurnal) merupakan sarana di berbagai forum dan media untuk mempublikasikan teks artikel ilmiah baik teks artikel konseptual, artikel penelitian dan artikel ilmiah populer, diantaranya yaitu Jurnal ilmiah, bulletin dan prosiding.

Berdasarkan Permen RistekDikti No.6/2018 tentang Akreditasi Jurnal Ilmiah dijelaskan bahwa jurnal dikatakan terakreditasi apabila proses akreditasi jurnal ilmiah dilakukan secara elektronik melalui jejaring teknologi informasi dan komunikasi. Dengan kata lain, jurnal yang diterbitkan memiliki E-ISSN dan pengenal objek digital (Digital Object Identifier/DOI) agar dapat ditelusuri, secara transparan dapat diperiksa terutama terkait dengan plagiarisme atau agar tidak terjadi tumpang tindih pengembangan keilmuan, dan meningkatkan daya baca (disitasi). Akreditasi jurnal ilmiah berlaku untuk masa 5 (lima) tahun.

Target Tahunan = 1

Peresepsi Kepuasan Layanan Publik Sosial Ekonomi KP

8686

IKU Persepsi Kepuasan Layanan Publik Sosial Ekonomi KP (Nilai) merupakan kegiatan atau rangkaian kegiatan dalam rangka pemenuhan kebutuhan pelayanan sesuai dengan ketentuan peraturan perundang-undangan bagi setiap warga negara dan penduduk atas barang, jasa, dan/atau pelayanan administratif yang disediakan oleh penyelenggara pelayanan publik.

Target Tahunan = 86

Realisasi Anggaran

IKU Persentase Realisasi Anggaran BBRSEKP (%) merupakan laporan yang menggambarkan selisih antara jumlah yang dianggarkan di awal periode dengan jumlah yang telah direalisasi di akhir periode.

Target Tahunan = 

Tingkat Kepatuhan Pengelolaan BMN

IKU Persentase Tingkat Kepatuhan Pengelolaan BMN Lingkup BBRSEKP (%) merupakan Suatu ukuran yang menggambarkan tingkat kepatuhan dalam pengelolaan BMN lingkup Unit Eselon II telah dilaksanakan sesuai dengan ketentuan yang berlaku.

Target Tahunan = 77,5%

Ready to get started?

Get in touch, or create an account